Gak Komen Gak Asik

Komentar .

Komentar atau komen merupakan suatu hal yang tak dapat dipisahkan dari kehidupan sehari-hari. Segala sesuatu di dunia ini tak luput dari namanya komentar. Karena manusia sejatinya diberi akal, logika dan nalar oleh Tuhan yang maha kuasa.

Kecenderungan untuk menanggapi tentang apa yang ia lihat atau dengar terkadang yang bukan pada bidangnya pun seolah-olah ia menjadi lebih ahli daripada yang dibicarakan.

Misalnya, ibu-ibu lagi lihat drama atau sinetron. Jika ceritanya tak sesuai yang diharapkan biasanya berkata " dasar sutradaranya gak becus bikin film atau ini harusnya si anu mesti gini gak gitu ". Contoh lain para fans bola ketika nonton pertandingan klub kesayangan, saat timnya kebobolan umumnya bilang " kipernya ngelamun aja, pelatih harusnya gak mainin tuh kiper dari awal ".

Komentar itu beragam isinya layaknya sebuah warna. Ada yang menyenangkan ada pula menyakitkan. Tapi itulah kenyataannya yang tidak bisa kita pungkiri. Maka ketika anda menerima komentar dari orang lain seyogyanya bijak dalam menyikapinya.

Jangankan manusia, bahkan tuhan pun juga kena komentar. Jika seseorang tak mau menerima dan mendengar sebuah komentar dari orang lain, lalu dia itu siapa?

Popular posts from this blog

Sang Jalan berbagi Kisah kepada semua

Semangat Ramadhan meski Pandemi belum hilang